A Recipe for a Happy Life

日本での幸せライフレシピ

Takaragawa Onsen
(宝川温泉)

Mengenai Takaragawa Onsen

Selain bermain ski atau bermain salju, salah satu kegiatan yang bisa dilakukan saat berlibur di musim dingin adalah berendam. Takaragawa Onsen terletak di daerah Minakami Onsen, salah satu dari empat mata air panas utama di Prefektur Gunma, tepatnya di tepi sungai Takaragawa.

Gunma terkenal dengan sebagai prefektur dengan onsen terbesar, atau sumber air panas. Takaragawa Onsen dikelilingi oleh alam yang rimbun, dan merupakan bagian dari Mizukami Onsen Resort di distrik Tone di prefektur Gunma. Air di Takaragawa Onsen berasal dari mata air dan mengeluarkan sekitar 1.800 liter air setiap menitnya. Takaragawa Onsen sudah berdiri sejak 30 tahun lalu, namun hingga kini tempat ini masih banyak dikunjungi wisatawan. Rute menuju Takaragawa Onsen jika dari Tokyo dapat ditempuh dengan mobil selama kurang lebih 2 jam.

Salah satu faktor utama yang membuat Takaragawa Onsen ini begitu populer adalah rotemburonya yang besar, atau pemandian luar ruangan, yang dikelilingi oleh alam. Ada empat rotemburo di Takaragawa Onsen , tiga untuk kedua jenis kelamin, dan satu hanya untuk wanita. Rotemburo di sini adalah salah satu pemandian outdoor terbesar di Jepang. Secara keseluruhan, pemandian ini memiliki luas sekitar 900 meter persegi, menjadikannya salah satu yang terbesar di Jepang. Luasnya dan pemandangan alamnya yang indah adalah alasan mengapa sumber air panas ini menjadi begitu terkenal.

Dua fasilitas yang bisa Anda gunakan untuk berendam di Takaragawa Onsen adalah Osenkaku dan Takaragawa Sanso. Osenkaku untuk tamu yang menginap, sedangkan Takaragawa Sanso untuk tamu yang tidak menginap. Di Onsenkaku, kamu bisa memilih yukata favorit yang ingin kamu pakai selama menginap.

Keempat rotemburo (pemandian outdoor) ini memiliki luas sekitar 900 meter persegi jika digabungkan. Saat Anda pergi mandi lagi, Anda tidak perlu mengenakan kembali pakaian Anda. Anda dapat menutupi diri Anda dengan handuk jika Anda ingin mandi ditempat yang berbeda.

Pemandian Maka

Pemandian Maka adalah yang paling terkenal dari empat rotemburo di Takaragawa Onsen. Pemandian ini memiliki luas sekitar 220 meter persegi. Pemandian ini selesai pada tahun 1940, dan menjadi contoh untuk pemandian rotemburo selanjutnya. Pemandian Maka sangat indah terutama di musim gugur dan musim dingin. Di musim gugur, pohon maple mengelilingi pemandian, dan di musim dingin, area ini tertutup salju.

Pemandian Kodakara

Pemandian Kodakara adalah yang terbesar dari 4 pemandian rotemburo di Takaragawa Onsen dan memiliki luas sekitar 365 meter persegi. Pemandian ini memiliki kapasitas sekitar 200 orang. Selama berendam kita akan ditemani dengan suara aliran sungai.

Pemandian Hannya

Pemandian Hannah berukuran lebih sederhana dibandingkan dengan rotenburo lainnya. Pemandian ini memiliki luas sekitar setengah dari luas Pemandian Maka.

Pemandian Maya

Pemandian Maya adalah pemandian untuk wanita saja. Pemandian ini terletak di dasar Sungai Takaragawa, dan dikelilingi oleh alam tanpa pagar atau penghalang apapun.

Berendam di pemandian air panas alami di musim dingin tentu sangat menyenangkan karena menghangatkan tubuh, selain itu mandi di takaragawa ini bisa meredakan pegal linu, asam urat, dan berbagai gangguan syaraf. Banyak manfaat yang kita dapatkan setelah kita berendam dengan air panas.

Sumber : https://thegate12.com/id/

GLOBAL BUSINESS NETWORK
Official Facebook Page

Site Map