日本での幸せライフレシピ
Manfaat Wakame Bagi Kesehatan
(わかめの健康効果)
Rumput laut menjadi salah satu makanan sehat yang bisa ditemukan dalam kuliner khas Asia Timur seperti Jepang, Korea, dan China. Dikatakan sebagai makanan sehat karena banyak sekali manfaat yang dapat diambil oleh tubuh sebagai olahan makanan. Umumnya, masyarakat lebih mengenal nori sebagai rumput laut Jepang, kali ini kita akan membahas jenis rumput laut yang lain, yaitu wakame.
Jika kamu bertanya-tanya, mengapa orang Jepang jarang terkena penyakit berat seperti jantung, kanker, ataupun diabetes? Jawabannya karena orang Jepang rajin mengkonsumsi wakame yang dinilai dapat mencegah penyakit-penyakit berat. Orang jepang biasanya mengolah wakame dalam bentuk sup, salad, dan sayur pelengkap lauk. Kandungan nutrisi pada wakame akan membuat anda berdecak kagum karena wakame dapat mencegah munculnya penyakit yang berbahaya. Berikut deretan manfaat wakame yang begitu luar biasa bagi kesehatan.
Membantu Program Diet Sehat
Rata-rata orang jepang memiliki bentuk tubuh yang ideal. Hal ini karena mereka rutin mengonsumsi makanan yang rendah lemak termasuk wakame. Wakame memiliki jumlah karbohidrat, lemak, dan kalori yang rendah. Kandungan fucoxanthin pada wakame baik untuk membakar lemak. Proses oksidasi lemak dan penumpukan sel diatasi oleh kandungan tersebut. Wakame juga dapat menambah rasa kenyang lebih lama sehingga cocok untuk Anda yang sedang menjalani diet sehat.
Dapat Mencegah Kanker
Kandungan senyawa fucoxanthin pada wakame juga merupakan zat anti kanker dan anti tumor. Bahkan ada penelitian yang mengatakan bahwa fucoxanthin dapat menyembuhkan kanker payudara dan kolorektal kanker. Konsumsi wakame setiap hari dapat mencegah penyakit ganas ini muncul dalam tubuh Anda.
Membunuh Sel Kanker
Wakame memiliki rasa asin yang ternyata kaya akan yodium. Yodium pada wakame dapat membantu dalam proses membunuh sel kanker atau apoptosis sel. Kanker payudara dapat dicegah dengan mengonsumsi yodium yang baik namun dengan porsi yang cukup.
Menormalkan Tekanan Darah
Selain membunuh sel kanker, mengonsumsi wakame juga dapat menormalkan tekanan darah. Zat fucoxanthin mengakumulasi lemak dan meningkatkan produksi DHA pada hati. DHA penting sekali untuk menurunkan kolesterol buruk yang ada pada tubuh. Penyumbatan arteri bisa diatasi sehingga tubuh terhindar dari penyakit jantung, kolesterol dan stroke.
Menjaga Kesehatan Tulang
Banyak lansia di Jepang yang masih kuat berjalan kaki sendiri tanpa bantuan. Hal itu juga merupakan salah satu dari manfaat wakame. Wakame mengandung kalsium yang tinggi sehingga dapat mengatasi berbagai masalah pada tulang. Menngonsumsi wakame dapat mencegah terjadinya osteoporosis sejak dini, sehingga saat tua nanti tubuh tetap sehat dan bugar seperti para lansia Jepang.
Baik Untuk Ibu Hamil
Wakame kaya akan vitamin B9 atau folat. Vitamin ini dibutuhkan oleh tubuh untuk menjaga risiko cacat tabung saraf pada janin. Sehingga asupan ini sangat penting dikonsumsi oleh ibu hamil untuk meminimalisir risiko bayi lahir cacat.
Menjaga Kesehatan Kulit
Antioksidan yang terkandung dalam wakame bisa dimanfaatkan juga untuk menjaga kesehatan kulit. Sehingga penuaan dini dan kulit kusam dapat dicegah dengan rutin mengonsumsi wakame setiap hari. Tidak heran bukan mengapa orang Jepang terlihat awet muda dan memiliki kulit yang begitu mulus?
Nah, setelah mengetahui berbagai manfaat yang luar biasa dari wakame, Anda bisa memasukkan menu wakame dalam menu harian. Selain rasanya yang lezat, wakame juga dapat menjaga kesehatan Anda untuk jangka panjang.